FBS Unimed & PPS USM Sepakat Kembangkan Kajian Seni Rupa
Fakultas Bahasa dan Seni (FBS) Universitas Negeri Medan (Unimed) resmi menjalin kerjasama dengan School of the Arts, Universiti Sains Malaysia (USM) dalam bidang pendidikan seni rupa. Penandatanganan Implementation of Arrangement (IA) atau perjanjian kerjasama ini dilakukan pada Senin sore (23/12) di ruang pertemuan School of the Arts USM.
Kerjasama ini fokus pada program pertukaran dosen yang akan dilaksanakan secara daring. Hal ini merupakan inisiatif FBS Unimed yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas pembelajaran dan memperluas jaringan kerjasama internasional.
Dalam acara penandatanganan, Associate Prof. Dr. Muhizam Mustafa, Dekan Pusat Pengajian Seni USM, menyampaikan sambutan selamat datang. Beliau mengapresiasi inisiatif FBS Unimed dan berharap kerjasama ini dapat berjalan dengan baik dan berkelanjutan.
“Kami sangat antusias menyambut kerjasama ini. Program pertukaran dosen akan memberikan kesempatan bagi dosen kedua universitas untuk saling belajar dan berbagi pengalaman,” ujar Muhizam.
Sementara itu, mewakili Dekan FBS Unimed, Dr. Elvi Syahrin, M.Hum selaku Faculty Ambassador, menyampaikan terima kasih atas sambutan hangat dari USM. Ia juga memaparkan program kerjasama yang akan dilaksanakan, termasuk rencana pertukaran dosen dan pengembangan kurikulum bersama.
“Kerjasama ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas pendidikan seni rupa di kedua universitas dan memperkuat hubungan akademik antara Indonesia dan Malaysia,” ungkap Elvi.
Selain program pertukaran dosen, kedua belah pihak juga membahas potensi kerjasama di bidang lain seperti pertukaran mahasiswa, penelitian bersama, publikasi bersama, program magang, dan berbagi sumber daya.
Acara penandatanganan IA ini ditutup dengan penyerahan cendera mata dan sesi foto bersama. Kehadiran Dekan Pusat Pengajian Seni, Wakil Dekan, para dosen, dan staf dari School of the Arts USM semakin memeriahkan acara tersebut. (Humas Unimed/eo)