Skip links

Unimed Gelar Halalbihalal Idulfitri 1446 H untuk Perkuat Silaturahmi Sivitas Akademika

Universitas Negeri Medan (Unimed) menggelar acara Halalbihalal Idulfitri 1446 H pada Selasa (15/04/25) di Gedung Haji Anif Unimed. Acara ini dihadiri oleh seluruh pimpinan dan seluruh sivitas akademika Unimed. Hadir Rektor Unimed, Ketua Senat, Sekretaris Senat, Wakil Rektor, Dekan, Direktur PPs, Ketua Lembaga dan Kepala Biro di lingkungan Unimed dan suluruh warga Unimed, dari dosen, darma wanita, tenaga kependidikan tim keamanan dan kebersihan Universitas Negeri Medan.

Dalam acara ini, seluruh pimpinan dan seluruh hadirin saling bersalaman yang penuh keakraban dan mempererat silaturahmi setelah satu bulan penuh beribadah dibulan Ramadhan. Acara Halalbihalal ini menjadi momentum bagi seluruh sivitas akademika Unimed untuk saling memaafkan dan meningkatkan semangat kebersamaan.

Rektor Unimed, Prof. Dr. Ir. Baharuddin, S.T, M.Pd dalam sambutannya menyampaikan ucapan Selamat Idulfitri kepada seluruh civitas dan mengajak seluruh sivitas untuk menjadikan momen halalbihalal ini sebagai sarana untuk saling memaafkan dan mempererat silaturahmi. “Pentingnya menjaga silaturahmi dan meningkatkan kebersamaan di antara sivitas akademika, kami seluruh pimpinan mengucapkan Selamat Hari Raya Idulfitri Mohon Maaf Lahir dan Batin”, ujar beliau. Rektor juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam menyukseskan acara ini.

Acara Halalbihalal ini diisi dengan berbagai kegiatan, seperti hiburan musik, dan salam keakraban bersama. Para peserta juga dapat menikmati hidangan yang disajikan dan berbagi cerita sesama dosen dan tendik Unimed.

Dengan acara ini, Unimed berharap dapat memperkuat dan mempererat hubungan di antara sivitas akademika dan meningkatkan semangat kebersamaan dalam menjalankan tugas dan aktivitas akademik di kampus. (Humas Unimed/js)