Dosen Unimed Latih Guru dan Siswa SMP Hidayatul Islam Membuat Taman Tanaman Obat Keluarga
Tim Dosen Program Kemitraan Masyarakat (PKM) Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Universitas Negeri Medan (UNIMED) memberikan edukasi dan pelatihan kepada Guru dan Siswa SMP Hidayatul Islam dalam memanfaatkan pekarangan sekolah sebagai taman tanaman obat keluarga. Kegiatan yang diketuai oleh Didi Febrian, S.Si.,M.Sc dengan anggota Prof. Dr. Fauziyah Harahap, M.Si., Aristo Hardinata.S.Pd., M.Pd dan Dra. Cicik Suriani, M.Si terlaksana dengan dana PNBP Unimed tahun 2024. Kegiatan PKM di SMP Hidayatul Islam yang beralamat di Jalan Bambu No.54, Kecamatan Labuhan Deli Kabupaten Deli Serdang dihadiri oleh Ketua Yayasan YAHDI, Kepala SMP Hidayatul Islam, 2 Guru pendamping dan 10 siswa yang menjadi peserta kegiatan (Senin, 29/07/2024).
Didi Febrian, S.Si.,M.Sc pada kata sambutannya menyampaikan bahwa PKM merupakan salah satu bagian dari kegiatan Tridharma Perguruan Tinggi yang harus dilakukan oleh dosen. PKM ini merupakan wujud kontribusi perguruan tinggi dalam berbagi pengetahuan kepada masyarakat lingkungan sekolah. Taman tanaman obat keluarga yang dibangun di pekarangan SMP Hidayatul Islam tidak hanya akan menjadi ruang hijau yang memperindah lingkungan sekolah, tetapi juga dapat dimanfaatkan sebagai sarana praktikum siswa dalam budidaya tanaman obat. Sehingga siswa dapat secara langsung mengimplementasikan pengetahuan yang telah diperolehnya di dalam kelas. Taman akan menjadi tempat pembelajaran yang menyenangkan dan bermanfaat. Selain itu, hasil dari taman tanaman obat dapat memberikan pemasukan bagi sekolah.
Kegiatan PKM dibagi menjadi 2 sesi yaitu edukasi tentang taman tanaman obat keluarga dan praktik membuat taman dan menanam tanaman obat. Prof. Dr. Fauziyah Harahap, M.Si pada sesi edukasi memberikan paparan tentang konsep taman tanaman obat keluarga, beberapa jenis tanaman obat, khususnya tanaman obat yang akan ditanam pada taman tanaman obat keluarga sekolah dan khasiat tanaman obat tersebut. Selanjutnya Dra. Cicik Suriani, M.Si memberikan penjelasan teknis pembuatan taman, teknis menanam tanaman dan cara merawat tanaman. Kegiatan Edukasi dilakukan secara interaktif sehingga para siswa peserta kegiatan antusias mengikutinya.
Tim PKM menyerahkan taman yang telah dibangun, tanah, pot dan 20 jenis tanaman obat yang akan ditanam pada taman. Para peserta kegiatan terlihat antusias megikuti praktik menanam tanaman obat pada taman dan pot. Selanjutnya para peserta mencari nama tanaman beserta nama ilmiahnya, menuliskan di papan nama yang tersedia di samping tanaman. Cara ini diharapkan dapat memberikan kemudahan kepada siswa untuk mengenal dan mengingat nama latin tanaman obat keluarga yang ditanam pada tanam sekolah.
Kepala SMP Hidayatul Islam, Muhammad Zulhamdi Lubis, S.Pd menyampaikan rasa syukur dan terimakasih kepada Unimed, khususnya tim PKM yang telah berbagi pengetahuan dan perangkat taman kepada SMP Hidayatul Islam. Taman tanaman obat keluarga yang dibangun di pekarangan sekolah tentunya akan membuat tampilan pekarangan semakin indah dan menambah nilai sekolah di mata masyarakat. Selain itu, kegiatan ini merupakan pengalaman berharga kepada para siswa, pengalaman yang mungkin tidak dapat diperoleh siswa pada pembelajaran formal. Di akhir penyampaiannya, kepala sekolah berharap kerjasama antara SMP Hidayatul Islam dan Unimed dapat terus dilakukan di masa yang akan datang.(Humas Unimed)