Skip links

Jurusan Sendratasik FBS Unimed Kolaborasi Seni dgn PPs ISI Padang Panjang

Jurusan Sendratasik FBS Unimed melakukan kolaborasi bidang seni dan kerjasama dengan Pasca Sarjana Institut Seni Indonesia (ISI) Padang Panjang dalam hal peningkatan SDM dosen, kreativitas karya seni, dan kolaborasi riset. Kegiatan bersama ini di lakukan di Pelataran FBS Unimed, pada Rabu (28/2/2024).

Kegiatan dibuka oleh ketua jurusan Sendratasik Dr. Panji Suroso M.Si serta dihadiri oleh Sekretaris Jurusan Dr. Nurwani.,S.ST.,M.Hum, Prodi Pendidikan Tari Yusnizar Hennywati., S.ST.,M.Hum., PhD, Ketua Prodi Seni Pertunjukan Martozet., S.Sn.,MA, Ka.Lab Pendidikan Tari Drs. Inggit prastiawan.,M.Sn, Ka.Lab Pendidikan Prodi Seni Pertunjukan Irwansyah S.Sn.,M.Sn ., Dari PPs ISI Padang Panjang hadir bersama Ketua Prodi Magister Terapan, Dr.Ali Sukri.,S.Sn.,M.Sn dan Ketua Prodi Magister Studi Humanitas, Dr. Afrizal Harun.,S.Sn.,M.Sn.
Kegiatan kolaborasi bersama ini dilakukan secara interaktif bersama mahasiswa jurusan Sendratasik dengan moderator Dosen Seni Pertunjukan Frisdo Ekardo.,S.Sn.,M.Sn.

Dalam sambutanya Dr. Panji Suroso M.Si menyampaikan bahwa kegiatan ini kita harapkan dapat bermanfaat bagi dosen dan mahasiswa dalam bentuk kolaborasi bersama dalam banyak hal antara PPs ISI Padang Panjang dan jurisan Sendratasik Unimed. Pertemuan ini sangat diharapkan menjadi peningkatan kualitas SDM dosen dan mahasiswa pada masa yang akan datang dan membangun hubungan yang sinergis dan kolaborasi bidang seni.

Selain itu, saya sangat berharap bentuk kolaborasi dan kerjasama ini tidak hanya berhenti disini saja. Namun harus segera ditindaklanjuti dalam aksi lainnya, agar dapat bermanfaat langsung dan mewujudkan harapan bersama. Terutama berkaitan dengan penyelenggaraan Tri Darma Perguruan Tinggi.

Ketua Prodi Terapan Seni Dr. Ali Sukri, sebagai perwakilan menyampaikan terima kasih atas sambutan pimpinan jurusan Sendratasik FBS Unimed bersama fungsionaris, dosen dan mahasiswa. Kunjungan kami ini selain mendorong para mahasiswa jurusan Sendratasik FBS Unimed untuk studi lanjut S2 di ISI Padang Panjang, dan kita bisa berkolaborasi bersama dosen-dosen Seni FBS Unimed dalam hal penciptaan seni, join riset dan kreativitas mahasiswa. Semoga harapan baik ini dapat kita wujudkan kedepannya. (Humas Unimed/ms)