PGSD FIP Gelar Projek Mata Kuliah Kewirausahaan Tahun 2023
Sebagai wujud capaian dari kurikulum outcome based education (OBE) pada mata kuliah Kewirausahaan di program studi PGSD FIP Unimed, mahasiswa prodi PGSD menggelar projek mata kuliah melalui usaha yang diolah dan dikembangkannya bersama tim. Adapun projek usaha yang dikembangkan adalah aneka makanan, minuman, dan asesori dengan prinsip penilaian inovasi, kebermaknaan, dan memiliki kesesuaian dengan kompetensi lulusan sebagai sarjana pendidikan.
Selain itu tim mahasiswa juga memiliki pengembangan usaha Bimbingan belajar (Bimbel), pengembangan media belajar SD, dan pengembangan perangkat IT. Hasil projek ini juga sesuai dengan visi prodi PGSD FIP yaitu menghasilkan lulusan yang ahli pada teknologi informasi dan komunikasi berbasis kearifan lokal.
Kegiatan projek kewirausahaan ini digelar bersamaan dengan PGSD Fair yang dilaksanakan pada 16-17 November 2023 di pelataran Fakultas Ilmu Pendidikan, serta melakukan kolaborasi antara panitia dan tim wirausaha mahasiswa sebagai Event Organizer (EO) yang nantinya juga sebagai wujud dari implementasi wirausaha dengan kompetensi manajemen kegiatan.
Rangkaian kegiatan projek wirausaha ini diawali pada pembuatan prototipe usaha berdasarkan kegiatan case method dan mencapai Capaian Pembelajatan Mata Kuliah (CPMK) Wirausaha.
Dosen pengampu mata kuliah Khairul Usman mengatakan bahwa projek dari makul ini merupakan hasil inovasi-inovasi kreatif mahasiswa “Harapan dari projek ini adalah untuk menghasilkan para lulusan PGSD FIP Unimed siap berkarir tidak hanya berharap dari ijazahnya saja, namun lebih pada pengembangan kompetensi, minat, dan bakatnya dibidang kewirausahaan selama dia belajar dan kuliah di PGSD FIP Unimed,” ujarnya. (Humas Unimed/zr)