Mahasiswa PKM-PI Unimed Lakukan Pendampingan Terhadap Kantin Ar-Rahman Selaku Mitra
Mahasiswa Universitas Negeri Medan yang Tergabung dalam kelompok program kreativitas Mahasiswa Penerapan IPTEK (PKM-PI) melakukan pendampingan Terhadap Kantin Ar-Rahman selaku mitra. Kegiatan Pendampingan dilaksanakan di lokasi mitra yang bertempat pada Gerbang IV Unimed, Medan, Sumatera Utara.
Adapun tim Program Kreativitas Mahasiswa Penerapan IPTEK (PKM-PI) yang berjudul “Digitalisasi Sistem Antrian Pemesanan Berbasis QR Code Dengan Algoritma Collaborative Filtering Pada Kantin Universitas” diketuai oleh Khairul Abdi (prodi Ilmu Komputer) dan beranggotakan Angga Warjaya (prodi Ilmu Komputer), M. Akram Fais (prodi Ilmu Komputer), Faishal Hilmy Fadhilah Ginting (prodi Ilmu Komputer), dan Agung Khairul Tazri (prodi Manajemen) dengan dosen Pendamping Bapak Adidtya Perdana, S.T., M.Kom.
Kantrian merupakan sistem antrian pemesanan menggunakan teknologi scan QR code yang mampu melakukan pemesanan dan pembayaran di satu tempat serta menyimpan data transaksi hasil penjualan mitra. pelanggan juga dapat dengan cepat mencari menu dan memesan makanan secara instan melalui smartphone mereka dan memberikan pengalaman yang lebih efisien dalam pemesanan.
“Aplikasi Kantrian ini sangat membantu mitra sebagai umkm dalam menerima pesanan mahasiswa, terutama mereka yang memiliki waktu terbatas, sehingga mereka dapat melakukan pemesanan lebih efisien, kemudian pesanan digital yang tercatat memudahkan mitra dalam melakukan manajemen pesanan, ” Ujar Pak Rega selaku Pemilik Kantin Ar-Rahman.(Humas Unimed/eo)