Skip links

Unimed Gelar Workshop Peningkatan IKU Bidang Kehumasan & Kerjasama

Dalam rangka meningkatkan capaian IKU bidang Kehumasan dan Kerjasama, Universitas Negeri Medan menggelar Workshop yang diikuti oleh ratusan peserta yang terdiri dari wakil dekan II, wakil direktur II, pengelola/ admin web dan web developer tiap fakultas, lembaga dan UPT. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Ruang Sidang A Gedung Pusat Administrasi Unimed pada Senin, (11/09).

Workshop ini diisi oleh Yayat Hendayana, S.S., M.Si., Doddy Zulkifli Indra Atmaja, S.Ikom., M.Si., Firman Hidayat, S.S., M.Si. dan dimoderatori oleh Kepala Humas Unimed Dr. Muhammad Surip, M.Si.

Pada pembukaan acara, Wakil Rektor IV Prof. Drs. Manihar Situmorang, M.Sc., Ph.D. mengatakan humas merupakan ujung tombak bagi sebuah instansi dalam membangun hubungan komunikasi internal dan eksternal. Humas atau yang lebih dikenal sebagai PR (Public Relation) merupakan salah satu metode komunikasi untuk menciptakan citra positif organisasi atau instansi atas dasar menghormati kepentingan bersama, khususnya Unimed. Dengan menggelar Workshop peningkatan capaian IKU bidang Kehumasan dan Kerjasama, memberikan gambaran secara rinci bagaimana peran dan perkembangan kehumasan dan kerjasama sesuai peraturan yang ada. Kita berharap setelah workshop ini dapat memotivasi peserta untuk meningkatkan pelayanan publik. (Humas Unimed/eo)