Skip links

Tingkatkan Prestasi Mahasiswa FIK Unimed Gelar Pemilihan Mawapres 2023

Fakultas Ilmu Keolahragaan mengadakan kegiatan Mawapres FIK Unimed 2023 secara luring yang diadakan di Ruang Sidang Lt.2 Gedung Dekanat FIK Unmed pada Rabu (05/04).
Kegiatan ini dibuka Oleh Wakil Dekan I Dr. Hariadi, M.Kes., AIFO., dihadiri Wakil Dekan II, Wakil Dekan III dan Kajur dan Sekjur di lingkungan FIK Unimed beserta, para Fungsionaris, Dosen, Juri dan Mahasiswa peserta Mawapres.

Dalam sambutan sekaligus membuka acara tersebut wakil Rektor III menyampaikan apresiasi dan dukungan atas terselenggaranya kegiatan ini. “ Seluruh pimpinan FIK Unimed mendukung dan mensupport secara full pelaksanaan Mawapres ini, mahasiswa FIK harus membuktikan bahwa kalian tidak hanya berprestasi dalam bidang olahraga saja namun prestasi lewat pendidikan juga. Semoga kegiatan ini dapat ridho dari Allah SWT, dan mahasiswa FIK Unimed kususnya dapat meningkatkan prestasi baik tingkat Universitas maupun di tingkat Nasional” tuturnya.

Kegiatan ini mengangkat tema Sustanaible Development Goals (SDGs) Revolusi Industri 4.0. Peserta yang mengikuti Mawapres ini berjumlah 4 orang, dengan dipandu oleh 5 orang Juri dengan kategori lomba presentasi, video, dan poster semua kategori tersebut menggunakan Bahasa inggris, nanti akan dinilai kecakapan mahasiswa dalam penggunaan Bahasa Indonesia nya dan penggunaan Bahasa Inggris yang baik dan benar.

Sustanaible Development Goals (SDGs) adalah pembangunan berkelanjutan yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dunia yang disusun oleh Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) dalam rangka untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat di seluruh dunia. Secara umum program ini memiliki tujuan untuk menyelesaikan permasalahan social dan ekonomi di negara yang membutuhkan bantuan.(Humas Unimed/js)