Tingkatkan Jumlah Publikasi Dosen, FMIPA Unimed Lakukan Kerjasama dengan NTU Singapore
Dalam mewujudkan Unimed sebagai World Class University, FMIPA Unimed terus berkomitmen memperluas wawasan keilmuan yang bersifat multi/inter/trans disiplin diantara mahasiswa, para dosen dan peneliti dalam membangun dan memperluas jejaring kerjasama riset antara FMIPA Unimed dengan Universitas terkemuka, dan peningkatan jumlah publikasi dosen pada jurnal internasional terindeks.
FMIPA UNIMED bersama Nanyang Technological University (NTU), Singapore melaksanakan acara FGD di Gedung Prof. Dr Syawal Gultom, M.Pd FMIPA UNIMED pada Kamis, (26/01). Kegiatan ini sebagai bentuk tindak lanjut dari kegiatan implementasi Kerjasama FMIPA Unimed dengan Kampus NTU. Kegiatan ini dihadiri oleh Assoc. Prof. Alfred Iing Yoong Tok dan Roon Goei, Ph.D, dari School of Materials Science and Engineering (MSE) Nanyang Technological University (NTU) serta Prof. Rikson Asman F. Siburian Ph.D selaku PIC World Class Professor (WCP) USU-2022 dengan NTU. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh Dekanat, fungsionaris, |Guru Besar dan dosen jurusan Kimia, Fisika, Matematika dan Biologi.
Dalam kegiatan ini Dekan Fmipa Unimed Prof. Dr. Fauziyah Harahap, M.Si, menyampaikan paparan terkait dengan Profil FMIPA Unimed, dan kegiatan-kegiatan yang telah dilakukan terkait dengan implementasi Kerjasama FMIPA Unimed dengan Kampus NTU, diantaranya berupa kegiatan akademik Internasional Guest Lectrure pada tangal 7 dan 14 November tahun 2022 yang lalu dan joint publikasi artikel ilmiah pada jurnal internasional bereputasi (status under review).
Pada FGD tersebut, Assoc. Prof. Alfred Iing Yoong Tok memaparkan terkait dengan profil School of Materials Science and Engineering (MSE) Nanyang Technological University (NTU) dan menyampaikan terbuka peluang untuk mahasiswa dan dosen FMIPA Unimed melakukan Kolaborasi penelitian dan lanjut studi pada master dan Ph.D program di School of Materials Science and Engineering (MSE) Nanyang Technological University (NTU). Sementara itu Roon Goei, Ph.D (Senior research fellow Materials Science and Engineering) memberikan peluang untuk dosen-dosen FMIPA Unimed dapat melakukan karakterisasi material bersama di NTU. Prof. Rikson Asman F. Siburian Ph.D dalam forum diskusi ini menyampaikan berbagai pengalaman dalam membangun Kerjasama dan kemitraan USU dengan NTU dalam kegiatan kolaborasi penelitian dan joint publikasi dalam program WCP.
Tindak lanjut dari kegiatan FGD ini, FMIPA Unimed dan School of Materials Science and Engineering (MSE) Nanyang Technological University (NTU). dalam waktu dekat akan dilakukan kegiatan Internasional Workshop terkait dengan penulisan dan publikasi artikel ilmiah pada jurnal internasional terindeks. (Humas Unimed/eo)