Dua Jurusan UNNES Benchmark ke FBS UNIMED
Jurusan Bahasa dan Sastra Indonesia juga Jurusan Sendratasik mengadakan FGD (Focus Group Discussion) Implementasi Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) dengan Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri Semarang (UNNES) dan Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri Medan (UNIMED) yang berlangsung di Ruangan 69.3.01 Aula lt. III FBS Unimed pada Kamis (20/10).
Kegiatan FGD ini di buka langsung oleh Dekan FBS Dr. Abdurrahman Adiaputera, MHum., dihadiri oleh Wakil Dekan I Dr. Wahyu Triadmojo, M.Hum, Wakil Dekan II, Dr. Masitowarni M.Ed, dan Wakil Dekan III, Dr. Marice M.Hum., beserta seluruh Kajur, Kaprodi, Gugus Penjaminan Mutu (GPM) serta Kalab yang ada dilingkungan FBS Unimed.
Sedangkan dari FBS UNNES dihadiri oleh Dr. Nas Haryati Setyaningsih, M.Pd. sebagai Gugus Penjaminan Mutu UNNES beserta 8 orang dari Jurusan Bahasa dan Sastra Indonesia dan 7 orang dari Jurusan Sendratasik FBS UNNES yang terdiri dari Ketua Jurusan, Ketua Prodi beserta jajarannya.
Dekan FBS UNIMED Dr. Abdurrahman Adisaputera menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas terselenggaranya acara FGD ini, “Kami mengucapkan selamat datang dan sangat berterima kasih atas adanya FGD antara FBS UNIMED dan FBS UNNES. Kita berharap kegiatan ini dapat menciptakan dan membangun peluang bagi mahasiswa Jurusan Bahasa dan Sastra Indonesia serta Jurusan Sendratasik dalam melaksanakan kegiatan Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM). Agar implementasinya nanti berjalan dengan baik kita akan merancang kurikulum Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM). Nantinya penyampaian masukan dan ide-ide dari bapak dan ibu kita harapkan mampu menjadi konsep-konsep yang akan kita terapkan di Unimed khususnya di Jurusan Bahasa dan Sastra Indonesia serta Jurusan Sendratasik untuk menciptakan mahasiswa dan lulusan terbaik.
Dr. Nas Haryati Setyaningsih, M.Pd. (GPM FBS UNNES), Kami sangat berterima kasih kepada Fakultas bahasa dan Seni Unimed yang telah menyambut kedatangan kami ke Unimed ini, tujuan kami yang utama hadir disini yakni untuk bersilaturahmi. Dan kami ingin FGD terutama terkait dengan kurikulum MBKM yang perlu kita diskusikan bersama kita bisa nantinya memberikan informasi atau proses dari UNIMED dan UNNES, supaya nanti agar bisa meningkatkan implementasi Kurikulum MBKM. (Humas Unimed/bg).