Mahasiswa UNIMED Kembangkan Sistem untuk Penghematan Air dan Listrik
Tim Program Kreatifitas Mahasiswa bidang Pengabdian Masyarakat (PKM-PM) Universitas Negeri Medan melakukan kerja sama dengan BKM Masjid Nurul Iman Berngam Kota Binjai dalam rangka mengedukasi pentingnya penghematan air dan listrik. Tim PKM Pengabdian Masyarakat ini mengusung inovasi Smart Tap Solar System untuk Masjid Nurul Iman Berngam Kota Binjai. Tim ini diketuai oleh Rizky Gunawan (Ilmu Komputer 2020), Ridho Ardhana (Ilmu Komputer 2020), Dwi Antika br Nasution (Pendidikan Matematika Bilingual 2019), Reza Arbi Azizi Lubis (Pendidikan Teknik Elektro 2019), dan Syahir Sasri Habibi (Pendidikan Matematika 2019) serta didampingi oleh Tri Andri Hutapea, S.Si., M.Sc. selaku dosen pembimbing.
Rizky Gunawan selaku ketua Tim mengatakan bahwa kerja sama ini bermula dari keresahan BKM Masjid Nurul Iman Berngam Kota Binjai terhadap kebiasaan jamaah dan masyarakat pengguna masjid yang kerap kali lupa untuk mematikan keran air dan lampu kamar mandi sehingga terjadi pemborosan air dan listrik. Rizky juga mengatakan bahwa Smart Tap Solar System ini berperan sebagai media edukasi dan Pendidikan bagi mereka yang sering melakukan pemborosan air dan listrik.
Tri Andri Hutapea, S.Si., M.Sc. selaku dosen pendamping mengatakan bahwa penerapan inovasi ini diharapkan mampu menjadi sarana untuk meningkatkan kesadaran jamaah dan masyarakat sekitar tentang pentingnya penghematan air dan listrik dalam rangka mencapai tujuan pembangunan berkelanjutan (SDGs).
BKM Masjid Nurul Iman Berngam Kota Binjai mengucapkan terima kasih kepada Tim PKM Pengabdian Masyarakat Unimed yang telah membantu pihak masjid dan masyarakat sekitar dalam mengedukasi pentingnya penghematan air dan listrik. BKM Masjid Nurul Iman Berngam Kota Binjai juga mengharapkan agar Smart Tap Solar System ini akan terus berlanjut dan menjadi barang percontohan bagi masjid lainnya.